Islam adalah agama yang penuh rahmat bagi seluruh alam. Tapi saat ini banyak yang meragukan apakah benar Islam adalah agama yang pe...
Islam adalah agama yang penuh rahmat bagi seluruh alam.
Tapi saat ini banyak yang meragukan apakah benar Islam adalah agama yang penuh cinta kasih setelah maraknya aksi terorisme yang diidentikaan kepada Islam dan sangat mendiskriditkan posisi umat Muslim. Pencitraan teroris kepada umat Islam sangat menyesakkan karena menimbulkan stigma di masyarakat luas bahkan masyarakat internasional bahwa Islam adalah agama teroris dan mengajarkan radikalisme.
Sebenarnya, radikalisme di tiap agama itu ada. Namun sangat disayangkan apabila radikalisme disangkutkan dengan satu agama tertentu. Dalam hal ini Islam.
Islam tidak pernah mengajarkan kekerasan. Untuk itu, Dayah dan Pesantren pada umumnya diharapkan dapat berperan aktif dalam mencegah aksi radikalisme yang mengatasnamakan Islam yang dapat merusak citra baik Islam.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Tgk. Syeh Boihaki selalu pimpinan Dayah Syamsul Maarif Al-Ahmad Gandapura Bireuen yang mengajak seluruh elemen masyarakat khususnya para pimpinan Dayah maupun para santri untuk memerangi paham radikal di Aceh.
Mereka yang berpaham radikal hingga membawanya pada tindakan terorisme itu menggunakan agama sebagai tunggangan. Dengan jargon "membela agama", praktik yang mereka tampilkan sesungguhnya telah mencederai agama itu sendiri. Merekan secara nyata telah menghancurkan agama.
Selain itu pria yang akrab disapa Syeh Boi ini juga menyampaikan untuk mengajak seluruh elemen bersama-sama menjaga toleransi umat beragama guna mencegah adanya perpecahan yang dapat merusak kerukunan bangsa di NKRI.